Jeruk nipis berkhasiat sebagai antioksidan, anti kanker, penghenti batuk, peluruh dahak, peluruh keringat dan membantu proses pencernaan. Buah ini dapat digunakan untuk membantu pengobatan influenza, batuk, lendir di tenggorokan, rasa penuh di dada dan perut, demam, panas pada malaria, sariawan, diare, batu ginjal. Khasiat lain sebagai pelangsing tubuh, mengurangi keluhan perut terasa penuh karena makanan yang tidak dicerna, membantu menghilangkan ketombe, dapat menambah stamina dan mengatasi haid yang tidak teratur.
Adapun Kandungan dari jeruk nipis mengandung zat-zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. 1 buah jeruk nipis segar berdiameter 5 cm dengan berat 67 g mengandung 20 kalori, 88% air, 7 g karbohidrat, 2 g serat, 22 mg kalsium, 68 mg kalium, 12 mg fosfor, 4 mg magnesium, 1 IU vitamin A, 19 mg vitamin dan 5 Ug folat.
Jeruk nipis yang masak mengandung synephrine dan N methyltyramine. Jeruk nipis juga mengandung asam sitrat, asam folat, mineral( kalsium, kalium, magnesium, natrium, fosfor), dan vitamin ( A,B1, B6, dan C). Itulah sebab jeruk nipis berasa pahit agak asam, karena sifatnya dingin, harum dan astringen.
Di dalam jeruk nipis terdapat minyak esensial dari golongan monterpen, yaitu limonen dan linalool, hesperidin, rhoifolin dan naringin. Limonene perhatian sebagai ekspektoran, sedatif dan aromatik. Sementara itu, linalool yang juga bersifat aromatik berguna sebagai anti jamur, antiseptik dan sedatif. limonen dan senyawa flavonoid lain, termasuk vitamin C berhasiat antioksidan dan mencegah timbulnya kanker mulut, kulit paru, payudara, lambung dan usus besar.
Fakta ilmiah jeruk nipis
A. Jeruk nipis berhasiat sebagai antibakteri, ikan pada beberapa desa di Afrika barat yang terserang penyakit epidemi kolera diyakini diare berat akibat infeksi vibrio cholerae, pemberian perasan jeruk nipis bersama nasi ternyata mampu melindungi usus dari penyakit kolera
B. Menyatakan bahwa larutan jeruk nipis berperan pada keberlangsungan siklus sel yaitu mengatur keputusan sel untuk membelah atau mati dan memperkuat aktivitas sel darah putih.
Cerdas memanfaatkan jeruk nipis
1. Perasan air jeruk nipis mengandung vitamin C dapat dipakai sebagai penyedap masakan, minuman penyegar, bahan pembuatan asam sitrat dan melunakkan daging
2. Air jeruk nipis dapat dimanfaatkan untuk membersihkan karat pada logam atau kulit yang kotor.
3. Jeruk nipis merupakan cara efektif untuk menghilangkan bekas jerawat. Cara penggunaannya cukup mudah cukup deras jeruk nipis ke kapas dan usapkan ke noda bekas jerawat.
4. Agar rambut tidak rontok, belahan jeruk nipis ke kulit kepala, selesai pakailah shampo anti ketombe untuk mencegah ketombe.
5. Rajin-rajinlah minum air jeruk nipis selama 3 kali sehari; pagi, siang dan sore hari. Jangan heran jika tubuh menjadi lebih ramping, kulit terasa kencang dan bersinar.
6. Anda tentu tidak suka dengan bau badan. Selain tidak nyaman juga bau. Untuk mengatasi secara alami, jeruk nipis campur dengan kapur sirih lalu usapkan di ketiak. Lakukan selama dua kali sehari pagi dan sore. Tetap menempel selama beberapa waktu sebelum di basuh. Selain itu menjadikan kulit ketiak lebih cerah.
Hal yang perlu diketahui tentang jeruk nipis
1. Air jeruk nipis mengandung sedikit oksalat, namun kandungan oksalat pada kulit jeruk nipis mengandung oksalat yang cukup tinggi.
2. Jeruk nipis sebaiknya tidak dikonsumsi dalam jumlah berlebihan, orang juga dari mengonsumsi kulit jeruk nipis Hal ini disebabkan kulit jeruk nipis mengandung sejumlah minyak yang bermanfaat tapi minyak ini juga dapat mengganggu kinerja sejumlah fungsi tubuh. Sebagai contoh, kulit jeruk nipis mengandung senyawa citral yang mempunyai khasiat berlawanan terhadap fungsi vitamin A.
3. Untuk pemakaian luar air jeruk nipis dicampur dengan bahan lain dan dikompreskan atau dibalurkan pada bagian tubuh yang sakit, ramuan jeruk nipis ini digunakan untuk mengatasi demam pada anak, sakit perut, diare, sakit gigi, nyeri haid, sakit kepala, ketombe, kurap, rematik, jerawat, clavus, terkilir, mengecilkan perut, mengecilkan pori-pori wajah dan membersihkan lemak di kulit wajah.
4. Air jeruk nipis dapat digunakan sebagai obat kumur pada penderita sakit tenggorokan atau abses tenggorokan.